/
SELAMAT DATANG di www.humasdprdnnk.blogspot.com - MEDIA INFORMASI DAN KOMUNIKASI - PIMPINAN DAN STAF DPRD KABUPATEN NUNUKAN MENGUCAPKAN SELAMAT TAHUN BARU 2010 " PENEKINDI DEBAYA " - MAJU BERSAMA MEMBANGUN KABUPATEN NUNUKAN. INFORMASI DPRD Kabupaten Nunukan di www.dprd.nunukankab.go.id -

Kamis, 03 September 2009

ANGGOTA DPRD NUNUKAN DILANTIK



NUNUKAN - Berlangsung khidmat, pelantikan anggota DPRD Nunukan periode 2009-2014 diselenggarakan kemarin di ruang sidang gedung DPRD Nunukan. Selain dilantik, 25 anggota DPRD yang terpilih sebagai wakil rakyat kali ini, masing-masing Nardi Azis (PBB), Herman Hamid (PBB), Burhanuddin (PBB), Agustinus (PBB) Hj Fajar (PBB), Hj Nuraida (PBB), Fitriyah Taufiq (PBB), Karel Sompoton (PBB), Samadik (PBB), Asni Hafid (PBB), Drs H Ngatidjan Achmadi (Golkar), Hj Asmah Gani (Golkar), Lukman (Golkar), Ruman Tumbo (Demokrat), Pdt Damus Singa MA (Demokrat), Marli Kamis (Demokrat) Hj Hadra (Gerindra), Hj Nursan (Gerindra), M Nasir (PKS), Burhanuddin (PKS), H Mustarich (PAN), M Saleh (PAN), Niko Hartono (PDIP), Armin Sitanggang (PDIP) dan Hermanus S Sos (PPRN) juga mengucapkan sumpah janji mereka sebagai wakil rakyat.

Dari seluruh anggota DPRD Nunukan periode 2009-2014 yang dilantik kemarin, tiga orang diantaranya Drs H Ngatidjan, Karel Sompoton dan Lukman merupakan wajah lama atau pada periode lima tahun sebelumnya telah menjabat sebagai anggota dewan dan pada periode kali ini kembali terpilih.

Seremonial kegiatan ini berlangsung cukup sederhana dan dalam waktu yang terhitung singkat.

Dimulai sekitar pukul 10.00 Wita, acara dibuka oleh Ketua DPRD periode 2004-2009 Drs H Ngatidjan Achmadi MSi. Selanjutnya pejabat Sekretaris Dewan (Sekwan) Drs Indra Jaya membacakan SK pemberhentian anggota DPRD periode sebelumnya dan pengangkatan anggota DPRD yang baru. Dilanjutkan pengucapan sumpah janji anggota DPRD baru yang dilantik, dipimpin Ketua Pengadilan Negeri (PN) Nunukan John Halasan Butar Butar SH. Dilanjutkan dengan penyerahan palu sidang dari ketua lama Drs H Ngatidjan Ahmadi kepada ketua baru untuk sementara waktu, Nardi Azis.

Selaku pimpinan sementara di lembaga wakil rakyat, Nardi Azis juga diberi waktu untuk menyampaikan sambutannya.

Bupati Nunukan H Abd Hafid Achmad menyampaikan sambutan tertulis Gubernur Kaltim H Awang Farouk Ishak. Rangkaian acara resmi ini diakhiri dengan pembacaan do’a. Karena masing-masing materi acara dilakukan dalam waktu yang tidak terlalu lama, acara resmi pelantikan sekaligus pengucapan sumpah janji anggota DPRD Nunukan perode 2009-2014 kemarin hanya berlangsung dalam waktu lebih kurang satu jam saja. Waktu tersebut jauh lebih singkat dibanding waktu yang tersedia untuk sesi bersalaman sambil menyampaikan ucapan selamat oleh undangan yang hadir kepada para anggota dewan serta foto-foto bersama anggota keluarga serta kerabat.

Membacakan sambutan gubernur, Bupati H Abd Hafid Achmad menegaskan tentang kedudukan DPRD sebagai mitra pemerintah dalam membuat kebijakan-kebijakan pada penyelenggaraan pemerintahan darah, yang disesuaikan dengan kewenangan dan fungsinya masing-masing.

Secara kelembagaan, kata Bupati, antara eksekutif dengan legeslatif wajib memelihara dan membangun hubungan kerja yang harmonis.

“Sebagai mitra pemerintah, maka DPRD harus mengoptimalkan kinerja tugas dan tanggung jawabnya,” kata Bupati.

Selain itu, anggota DPRD harus peka dan tanggap dalam merespon setiap aspirasi masyarakat.

“Tujuannya, agar masyarakat mengetahui bahwa wakil mereka di DPRD benar-benar merespon aspirasi masyarakat, agar terus mendapatkan kepercayaan dari mereka,” tegas Bupati.(ade/sumberkaltimpost)